close
loading...

16/11/16

Operasi Zebra Mulai Digelar, Lengkapi Surat-Surat Anda dan Jaga Ketertiban Berlalu Lintas



Pihak kepolisian dari Satuan Lalulintas hari ini sudah menggelar operasi dengan nama sandi Operasi Zebra 2016. Razia lalu lintas ini digelar secara serentak se-Indonesia.

Anda yang masih sering nakal melanggar lalu lintas, belajar lebih disiplin dari sekarang. Atau seringkali lupa membawa kelengkapan surat, mulai sekarang jangan teledor lagi.

Rencananya operasi ini akan dilakukan mulai pagi hari pukul 06.00 hingga sore atau jelang malam hari sekitar pukul 18.00.

"Mulai hari ini seluruh jajaran kepolisian termasuk Polda Metro Jaya melaksanakan Operasi Zebra 2016 dengan beberapa target seperti misalnya melaksanakan penegakan hukum terhadap pengendara yang suka melawan arus dan angkutan umum yang memberhentikan dan turunkan penumpang tidak pada tempatnya," jelas Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Suntana usai apel gelar pasukan Operasi Zebra di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (16/11/2016), dilansir detikcom.


Operasi Zebra

Selain jajaran Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, operasi ini melibatkan petugas Dishub, Satpol PP dan TNI. Dalam operasi ini, polisi mengedepankan penindakan preventif dan edukatif. "Agar kesadaran masyarakat tetap menjadi prioritas dan menjadi tumbuh kembang," ucapnya.

Personel yang diturunkan dalam operasi ini sebanyak 2.700 orang. Petugas disebar di titik-titik rawan pelanggaran lalu lintas. Operasi digelar hari ini sampai tanggal 29 November 2016.

"Kami mohon kepada seluruh masyarakat agar benar-benar mematuhi dan tertib berlalu lintas karena tertib berlalu lintas menjadi cermin tertib masyarakat Indonesia secara umum," pungkasnya. (wajibbaca.com)
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
 
loading...

Delivered by FeedBurner